Sunday, May 27, 2018

CARA MENINGKATKAN DAYA INGAT

Memang kadang kesel juga, ketika kita lupa taruh kunci dimana, lupa nama seseorang, lupa materi kuliah, lupa isi buku yang udah dibaca, lupa materi training kemarin, dan yang paling parah itu kalau lagi presentase di depan, tahu-tahu jadi lupa aja gitu apa sih tadi yang mau dibilang.. Yah, serta masih banyak lagi kasus lain-lainnya. Apalagi kalau kita masih muda, wah, aneh banget kerasanya..
Nah, berikut ini, adalah 17 cara yang tepat dan telah teruji, untuk meningkatkan daya ingatan otak Anda dengan cepat.

1. Visualisasikan Ingatan Tersebut dengan Gambar

Yah, kebetulan kemarin hal ini sempat diteliti di University of Helsinki. Sekiranya Anda mengingat suatu informasi, bersamaan dengan suatu gambar, maka akan memudahkan otak Anda untuk memanggil ingatan tersebut kembali. Itu sebabnya, kadang orang lebih inget isi komik yang ia baca, daripada text book biasa ya kan? Hehehe! Dan, itu pula sebabnya, data dalam infographic lebih mudah teringat, daripada data pada layout biasa.

2. Tulis!!

Serius, menulis ini sangat saya rekomendasikan nih! Karena, ketika menulis itu, kita jadi memiliki pengalaman. Dan, kita melibatkan lebih banyak indera. Jadinya, nempel di pikiran bawah sadar. Itu sebabnya, beda banget ketika saya membaca artikel-artikel produktivias seperti ini, dengan ketika saya sudah menuliskannya.
Ketika sudah ditulis, saya jadi sering otomatis teringet gitu. Kayak misalnya tentang artikel kenapa gagal, bagaimana agar konsisten, cara agar tidak menunda-nunda, dan sebagainya. Apalagi, ketika saya menulis buku, jadinya keinget terus. Yah, beneran otomatis deh ingetnya, meskipun tanpa niat. Itulah luar biasanya kalau sudah masuk ke pikiran bawah sadar.

3. Buat Kategorinya

Kalau Anda memang suka dan sudah menulis, buatlah kategorinya. Misal:
  • Kalau Anda suka pakai aplikasi evernote, pocket, feedly, blog, dan sebagainya, berikanlah kategori setiap konten.
  • Ketika Anda nyimpen file, rapihkanlah dalam folder. Atau bisa juga ketika Anda menulis di binder, pisahkanlah kategori setiap kertas dalam beberapa lembar. Seperti halnya membaginya dalam kategori diary, agenda to-do list, keuangan, ilmu, coret-coret brainstrom, dan sebagainya.
  • Ketika Anda beres-beresin Kamar, pisahkan barang-barang elektronik, barang-barang konsumsi, barang-barang yang tidak sering dipakai, dan lain sebagainya.

4. Tidur Akan Merekap Informasi Baru dengan Informasi Lama

Ketika tidurlah, ingatan Anda akan tersimpan ke dalam gudang ingatan. Lagipula, saat tahap rapid eye movement (REM), otak akan mulai menyusun apa-apa yang telah terjadi di hari itu, kemudian mengkaitkannya dengan informasi terdahulu yang ada di otak Anda.
Itu sebabnya, ada sebuah penelitian yang dilakukan di University of California, bahwa kenapa kadang orang tua itu lebih mudah lupa, sedangkan anak-anak lebih bagus daya ingatnya ketika belajar. Karena, kerap orang tua itu tidak tidur siang, sedangkan anak-anak tidur siang.
Kesimpulannya, terletak di kecukupan tidurnya itu, bukan di tidur siangnya. Meski memang setiap orang itu bisa memiliki waktu tidur cukup yang berbeda-beda, tergantung gaya hidupnya.

5. Ajarkan Orang Lain

Kalau cara ini, mirip seperti cara ke-2 di atas, yakni menulis. Tapi, ini lebih efektif lagi, dan lebih hebat lagi. Seperti yang dipaparkan Mas Fikry di Hot.YukBinsis.com. Itu sebabnya, seorang pengemban dakwah bisa otomatis mengeluarkan dalil, karena dia terbiasa menyampaikannya.

6. Dengerin Mp3/Rekaman Audionya Sering-Sering

Ada kalanya Anda melakukan sesuatu, sambil melamun, karena memang aktivitas tersebut tidak perlu dilakukan sambil berpikir keras. Seperti halnya ketika mencuci pakaian, nyuci piring, beres-beresin kamar, nyapu, mandi, dan lain-lain.
Kadang, Anda sambil dengerin musik. Daripada musik, mending putar audio podcast, atau audio berilmu lainnya saja. Seperti halnya saya dan teman-teman, kerap memutar audio Mario Teguh, Ustadz Dwi Condro, tips marketing, dan lain-lain sebagainya.
Apalagi kalau diulang-ulang, lama-lama, besok-besok, jadi kayak otomatis gitu sering saya omongin. Sebagaimana tiba-tiba di jalan kita menyanyikan sebuah lagu, nah, saya sering, di jalan itu tiba-tiba menyampaikan materi apa yang disampaikan di audio tersebut. Hehehe! Serius, saya saranin bangetlah untuk praktekin satu materi ini. Soalnya beneran berhasil nempel banget gitu loh.

7. Jaga Jarak dengan Makanan yang Manis-Manis, Dekat-Dekat dengan Sayur-Sayuran Hijau

Cobalah Perhatiin teman-teman Anda yang suka ngemil makanan yang manis-manis, apalagi kalau jarang makan sayur-sayuran yang hijau dan buah-buahan. Mereka itu sering lupa-lupa gitu kan? Yah, coba pulalah Anda perhatiin orang-orang yang kena diabetes, notabene gula darahnya tinggi, mereka jadi gampang lupa.

8. Konsumsi Makanan dan Suplemen yang Mengandung Nutrisi Bagus Buat Otak

Makanan yang bagus untuk meningkatkan daya ingat antara lain : coklat, blue berry, kacang, brokoli, telur, ikan, dan lain-lainnya. Karena makanan-makanan tersebut kaya akan omega, vitamin e, antioksidan, dan nutrisi-nutrisi lainnya yang memang bagus buat otak. Silahkan, bisa mulai Anda rutinkan dari sekarang untuk mengkonsumsinya.



Disqus Comments